Tindak Tutur Direktif Dalam Novel The Perfect Husband Karya Indah Riyana

P., VirdaYanti (2024) Tindak Tutur Direktif Dalam Novel The Perfect Husband Karya Indah Riyana. Diploma thesis, Universitas Kristen Indonesia Toraja.

[thumbnail of Halaman Judul] Text (Halaman Judul)
Halaman Judul.pdf

Download (646kB)
[thumbnail of Bab I] Text (Bab I)
Bab I.pdf

Download (460kB)
[thumbnail of Bab II] Text (Bab II)
Bab II.pdf

Download (535kB)
[thumbnail of Bab III] Text (Bab III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (478kB)
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (506kB)
[thumbnail of Bab V] Text (Bab V)
Bab V.pdf

Download (233kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf

Download (445kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
Lampiran.pdf

Download (696kB)

Abstract

FirdaYanti P. (2024) Tindak Tutur Direktif dalam Novel The Perfect Husband karya Indah Riyana. Di bawah bimbingan Prof. Dr. Anastasia Baan, M.Pd sebagai pembimbing I dan Dr. Berthin Simega, S.S., M.Pd sebagai pembimbing II.Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Tindak Tutur Direktif dalam Novel The Perfect Husband karya Indah Riyana. Penelitian ini berjenis kualitatif. Data dalam penelitian ini bersumber dari Novel The Perfect Husband karya Indah Riyana. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah 1) Teknik Baca, dengan melakukan pengamatan secara langsung pada novel. 2) Teknik Catat, melakukan teknik catat dalam novel guna mendapatkan informasi mengenai tindak tutur direktif. Berdasarkan analisis tehadap tindak tutur direktif dalam novel The Perfect Husband karya Indah Riyana, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat enam bentuk tindak tutur direktif dalam novel The Perfect Husband karya Indah Riyana meliputi; tindak tutur permintaan sebanyak 8 data, pertanyaan sebanyak 11 data, larangan sebanyak 7 data, izin sebanyak 1 data, nasihat sebanyak 3 data, dan perintah sebanyak 10 data. Bentuk tindak tutur direktif novel The Perfect Husband karya Indah Riyana memiliki makna yaitu; (a) permintaan difungsikan untuk memenuhi keinginan atau modus penutur agar dilakukan oleh mitra tutur, (b) pertanyaan difungsikan untuk sebuah ekspresi keinginan akan sebuah informasi yang dituangkan dalam sebuah pertanyaan, (c) larangan dibentuk untuk memberikan intruksi kepada orang lain agar tidak melakukan sesuatu, (d) izin difungsikan sebagai bentuk sopan santun saat hendak melakukan sesuatu yang berkaitan dengan orang lain, (e) nasihat difungsikan untuk memberikan arahan agar melakukan hal yang baik, (f) perintah difungsikan sebagai penegasan agar mitra tutur melakukan tindakan sesuai yang diperintahkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: P Language and Literature > PC Romance languages
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Unnamed user with username perpustakaan3_3
Date Deposited: 11 Mar 2025 03:35
Last Modified: 11 Mar 2025 03:36
URI: https://repo.ukitoraja.ac.id/id/eprint/465

Actions (login required)

View Item
View Item